Selamat pagi anak sholeh dan sholeha? Apa kabar hari ini,?
Semoga kalian selalu menjaga kesehatan dan rajin berolahraga ya nak agar tubuh kita sehat dan tidak mudah terserang penyakit serta semoga kita semua selalu dalam lindungan allah swt amin ya rabbal alamin
Baiklah sebelum kita melanjutkan materi pembelajaran hari ini, jangan lupa untuk melaksanakan sholat duha, murojaah pagi dan mendengarkan tausyiah serta tak lupa untuk melaksanakan sholat 5 waktunya ya nak...
Yuk untuk hari ini kita masuk ke subtema yang baru yaitu :
Tema 5 CUACA
Subtema 3 Pengaruh Perubahan Cuaca Terhadap Kehidupan Manusia
Pembelajaran 2 dan 3
Tujuan Pembelajaran:
Menyelesaikan soal cerita dengan pecahan berpenyebut sama.
Mari kita simak vidio pembelajaran dibawah ini :
pembelajaran 2
pembelajaran 3
Ayo Berdiskusisi
Dayu menceritakan banyak hal. Tak hanya bercerita tentang kondisi pengungsi. Komang juga bercerita keadaan kebun dan ladang petani. Kebun dan ladang mulai rusak. Terkena cuaca panas akibat abu vulkanik. Abu vulkanik ini berasal dari letusan gunung. Abu vulkanik membuat tanaman tidak bisa hidup.
Siti mengajak teman-teman berdiskusi. Tanaman apa yang tepat ditanam pada daerah dan musim tertentu. Diskusi dimulai dengan mendata asal daerah dengan tanaman khasnya.
Perhatikan percakapan mereka berikut ini!
Senang, ya, memiliki teman dari berbagai daerah. Kekayaan daerah juga memberikan kekayaan hayati bagi kita. Berbagai hasil bumi dari tiap daerah dapat kita nikmati.
Hari makan bersama pun tiba. Setiap anak sudah membawa makanan khas daerahnya. Edo membawa makanan pokok berupa papeda. Siti membawa makanan pokok berupa nasi. Temanteman lain membawa lauk pauknya.
Beni dari Manado membawa ikan dengan sambal dabu-dabu. Dayu membawa sate lilit khas Bali. Lani membawa capcay masakan khas keluarganya. Mereka duduk membuat lingkaran. Makanan yang mereka bawa diletakkan di tengah. Makan bersama sungguh menyenangkan. Lakukan kegiatan ini bersama teman-temanmu!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar