Pages

Senin, 16 Mei 2022

Materi Ajar : selasa, 17 Mei 2022

 

Bahan Ajar Tema 8 Subtema 4 Pembelajaran 4, 5 dan 6

Hari/Tanggal        : Selasa, 17 Mei 2022

Kelas                    : 3 

Tema                    : 8 ( Praja Muda Karana )

Subtema               : 4 ( Aku Suka Berkarya )

Pembelajaran        : 4, 

Alat Peraga           : Gambar

Kompetensi Dasar : 

PPkN Kd 3.1

Matematika Kd 3.13

Tujuan Pembelajaran:
1. Siswa dapat mengidentifikasi dan menceritakan pengalaman yang menunjukkan perilaku yang sesuai dengan arti gambar dalam lambang negara “Garuda Pancasila” dengan benar.

2. Siswa dapat menginterpretasikan data dan dapat menyajikan dalam bentuk diagram gambar dengan benar.


Apersepsi
Selamat pagi anak sholeh dan sholeha? Apa kabar hari ini? 

Semoga kalian selalu menjaga kesehatan dan rajin berolahraga ya nak agar tubuh kita sehat dan tidak mudah terserang penyakit serta  semoga kita semua selalu dalam lindungan allah swt Aamiin ya rabbal alamin 

Baiklah sebelum kita melanjutkan materi pembelajaran hari ini, jangan lupa untuk anak-anak melaksanakan sholat duha, murojaah pagi dan mendengarkan tausyiah serta tak lupa untuk melaksanakan sholat 5 waktunya ya nak 💪 

Kemarin kita sudah belajar tentang arah mata angin hari ini kita akan membahas tentang pancasila

Sekarang, yuk kita lanjutkan materi pembelajaran hari ini ya nak 💪

Ayo Membaca

Peraturan dan Sikap Adil di Perpustakaan

Ada beberapa peraturan yang diterapkan di perpustakaan. Hal ini dilakukan agar ruang perpustakan tetap nyaman dan menyenangkan untuk pengunjungnya. Ada peraturan yang harus dikerjakan oleh petugas perpustakaan. Ada pula peraturan yang harus dilakukan oleh pengunjung perpustakaan.
Salah satu peraturan di perpustakaan  adalah merapikan ruangan secara rutin. Peraturan itu harus dikerjakan oleh petugas perpustakaan. Saat merapikan ruangan, petugas perpustakaan memperhatikan arah mata angin. Petugas perpustakaan juga berkewajiban melayani pengunjung dengan baik.

Untuk membuat perpustakaan nyaman, ada juga peraturan peminjaman buku. Petugas perpustakaan menetapkan batas waktu peminjaman. Jika ada kerusakan atau kehilangan, peminjam berkewajiban untuk memperbaiki atau mengganti. 

Aturan peminjaman buku dilakukan untuk keadilan. Aturan ditetapkan agar semua anggota perpustakaan mendapatkan kesempatan sama dalam meminjam buku. Memberikan kesempatan yang sama untuk semua anggota merupakan sikap adil. 

Bersikap adil termasuk pengamalan sila ke kelima Pancasila. Sila kelima berbunyi keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Sila kelima Pancasila diberi simbol padi dan kapas. Lambang padi dan kapas menunjukkan kekayaan yang dimiliki bangsa Indonesia. Kekayaan ini hendaknya dapatdirasakan manfaatnya secara adil untuk seluruh rakyat Indonesia.

Ayo Berlatih

TUGAS

Berikut ini adalah data banyaknya sumbangan buku dalam waktu satu minggu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

    Hari / Tanggal : Jumat / 15 november 2024 Kelas / Fase : 5/C Capaian Pembelajaran P5: Dengan mengangkat tema “kearifan lokal ” dan menga...