Hari/Tanggal : Kamis, 12 Agustus 2021
Kelas : 3B
Tema/Subtema/Pembelajaran : 1 (pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup)/ 3 (Perkembangan Hewan)/ 5
Alat peraga : Video , Gambar
Assalammualaikum wr wb anak soleh soleha miss puji
Bagaimana Kabarnya anak soleh soleha dan ayah bunda hari ini? semoga kita selalu dalam keadaan sehat,
sebelum memulai pelajaran,jangan lupa untuk melaksanakan solat duha dan murojaah ya..
Miss harap anak soleh soleha tetap semangat dalam pembelajaran daring kita,
Kemarin kita sudah belajar daur hidup kupu-kupu hari ini di pelajaran bahasa indonesia kita akan mempelajari daur hidup katak
Bahasa Indonesia
Selain kupu-kupu, katak juga memiliki empat tahapan daur hidup.Mulai dari telur, berudu, katak muda, sampai katak dewasa.Katak mengalami perubahan bentuk yang sangat berbeda.Daur hidup katak dimulai dari telur.Telur berubah menjadi berudu.Berudu berubah menjadi katak muda yang memiliki ekor.Katak muda berkembang menjadi katak dewasa.
PPKN
Hari ini kamu sudah belajar tentang pertumbuhan kupu-kupu dan katak.Ada orang yang berani untuk menyentuh kedua hewan tersebut.Ada juga orang yang tidak berani.semua orang memiliki keberanian yang berbeda beda. Kita harus menghargai perbedaan itu. Kita juga harus membantu teman agar bisa lebih berani
Matematika
Penyu berkembangbiak dengan cara bertelur. Penyu termasuk hewan yang dilindungi. Salah satu cara melindunginya adalah dengan membuat penangkaran penyu.
Sebuah penangkaran penyu.
Sebuah penangkaran penyu memiliki 7 bak penyimpanan anak penyu.Setiap bak berisi 130 ekor anak penyu.Berapa anak penyu semuanya?
Jawaban!
130 x 7 = 910
130 = 100 + 30
100 x 7 = 700
30 x 7 = 210
__________________+
= 910
Latihan soal:
1. Ceritakan daur hidup katak dalam bentuk voice note atau tulisan ?
2. Syakira pergi ke perternakan ikan mas. Ia melihat ikan mas dalam 5 ember. Setiap ember berisi 320 ekor ikan mas. Berapa banyak ikan mas semuanya?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar